Dulux Young Talent Design Competition merupakan salah satu wadah yang diselenggarakan oleh Dulux secara berkala untuk menstimulasi dan memfasilitasi bakat-bakat muda ini untuk melihat segala kemungkinan dan menerapkan pengetahuan, pengalaman dan kemampuan untuk merubahnya menjadi kesempurnaan estetika dan juga fungsional.
Hadiah : memenangkan tur arsitektur ke Dubai dan ikuti Apartement Challenge untuk memenangkan kesempatan bekerja di PT Prioritas Land Indonesia*
Registrasi :
Pendaftaran peserta Dulux Young Talent Competition 2013 tidak dipungut biaya. Setiap peserta boleh mengirimkan proposal atau karya lebih dari satu alternatif namun dalam pendaftaran yang berbeda.
Syarat dan Ketentuan :
Dulux Young Talent Design Competition merupakan sayembara desain yang terdiri dari 2 kategori, yakni kategori arsitektur & desain interior, yang terbagi menjadi dua tahap.
Tahap satu merupakan tahap desain perorangan untuk menjawab:
- Arsitektur : permasalahan perumahan padat penduduk
- Desain Interior: permasalahan pendidikan anak usia dini
Tahap dua merupakan tantangan desain apartemen secara kelompok yang ditentukan setelah peserta terpilih sebagai salah satu finalis.
- Dulux Young Talet Design Competition adalah sayembara desain yang diselenggarakan oleh AkzoNobel Decorative Paints Indonesia ( PT ICI Paints Indonesia), beralamat di Titan Center 9th Floor Jl Boulevard Bintaro Blok B7/B1 No.05 Bintaro Jaya Sektor 7 Tangerang 15224,Indonesia.
- Sayembara ini terdiri dari 2 kategori, yaitu kategori arsitektur & desain interior, yang terbagi menjadi dua tahap.
- Tahap satu merupakan tahap desain perorangan untuk menjawab:
- Arsitektur : permasalahan perumahan padat penduduk
- Desain Interior: permasalahan pendidikan anak usia dini
- Tahap dua merupakan tantangan desain apartemen secara kelompok yang ditentukan setelah peserta terpilih sebagai salah satu finalis.
- Tahap satu merupakan tahap desain perorangan untuk menjawab:
- Peserta sayembara adalah warga Negara Republik Indonesia yang berprofesi sebagai mahasiswa S1 atau sederajat. Peserta tidak sedang terlibat dalam proses hukum pidana yang diancam dengan hukuman penjara. Karyawan PT ICI Paints Indonesia dan keluarganya, agen atau badan lain yang terkait dengan sayembara ini tidak diperkenankan untuk menjadi peserta.
- Setiap peserta boleh mengirimkan lebih dari satu (1) karya namun dengan nomor pendaftaran yang berbeda
- Setiap peserta boleh memilih lebih dari satu (1) kategori yang akan diikuti,
- Pendaftaran dilakukan atas nama peserta yang bersangkutan peserta tersebut menjadi penanggung jawab atas hasil karya.
- Pendaftaran dilakukan secara online melalui website www.DuluxYoungTalent.com
- Peserta akan mendapatkan
email konfirmasi yang berisi tentang nomor peserta dan link untuk
mengunduh material pendukung kegiatan:
- Tren Warna: Colour Futures 2014
- Term of Reference (TOR)
- Peserta yang sudah mendaftar secara online akan mendapatkan informasi seputar sayembara dan beberapa tips pemilihan warna melalui email.
- Pengambilan berkas Sayembara secara online pada setiap jam tidak terbatas, berakhir sampai jadwal waktu pendaftaran ditutup.
- Hasil karya dikirimkan dalam bentuk hardcopy ke:
PT ICI Paints Indonesia:
Attn: Apriani:
Titan Center, Lantai 9:
Jl. Boulevard Bintaro, Blok B7/B1 No. 05:
Bintaro Jaya Sektor 7:
Tangerang 15224, Indonesia:
Telp. (62-21) 7456777 - Aturan mengenai pengumpulan karya seperti yang tertera dalam TOR (Term of Reference)
- Penyelenggara berhak mendiskualifikasikan peserta dengan materi karya yang tidak memenuhi ketentuan sayembara seperti yang telah dipersyaratkan ini.
- Karya harus orisinal, bukan hasil karya orang lain atau modifikasi dari karya orang lain. Setiap pelanggaran hak cipta akan ditangung sendiri akibatnya oleh Peserta dan membebaskan PT ICI Paints Indonesia dan managemennya dari segala kewajiban, tangungjawab atau tuntutan hukum pihak ketiga yang timbul sehubungan dengan pelanggaran hak cipta yang dilakukan oleh Peserta.
- Seluruh Hasil Karya Peserta Sayembara secara mutlak menjadi milik Panitia penyelenggara Dulux Young Talent Design Competition yaitu PT ICI Paints Indonesia, dan apabila diperlukan, Peserta bersedia menandatangani surat atau perjanjian untuk mengalihkan hak cipta atas Peserta kepada PT ICI Paints Indonesia, tanpa ada syarat-syarat tertentu.
- Sebagai wujud penghargaan bagi pemenang Sayembara akan diberikan hadiah terdiri dari:
- Pemenang Tahap satu: Paket Perjalanan Tur Arsitektur ke Dubai dari Jakarta (Hadiah hanya berlaku untuk biaya perjalanan dan akomodasi dari Jakarta-Dubai-Jakarta).
- Pemenang Tahap dua (tantangan apartemen): kesempatan bekerja pada PT Prioritas Land Indonesia yang kurun waktu dan pelaksanaannya akan ditentukan dengan persetujuan pihak pemenang dan PT Prioritas Land Indonesia.
- Nama para pemenang akan diumumkan di website Dulux dan media cetak paling lambat pada bulan Desember 2013.
- Peserta yang terpilih menjadi pemenang hadiah paket perjalanan tur arsitektur ke Dubai harus bersedia diberangkatkan dan hadiah tidak dapat dialihkan atau ditukar dengan uang tunai atau bentuk lain. Tanggal keberangkatan akan ditentukan kemudian, selambat-lambatnya 2 bulan sebelum tanggal keberangkatan.
- Keputusan Dewan Juri adalah final dan tidak dapat diganggu gugat.
- Tidak diperkenankan melakukan kontak secara pribadi ataupun surat menyurat kepada karyawan pihak PT.ICI Paints Indonesia perihal sayembara ini.
- Peserta atau Pemenang yang ternyata menggunakan data pribadi palsu atau melakukan kecurangan dalam mengikuti sayembara ini, dinyatakan batal kepesertaannya dan/atau tidak berhak menerima hadiah atau kompensasi dalam bentuk apapun.
- Peserta membebaskan PT ICI Paints Indonesia dari segala tuntutan pihak ketiga yang timbul sehubungan dengan keikutsertaan Peserta dalam sayembara ini.
- Syarat dan ketentuan ini dan setiap hal yang timbul dari atau sehubungan dengan hal ini diatur oleh hukum Indonesia.
Untuk ikutan dan info selanjutnya kunjungi http://duluxyoungtalent.com
No comments:
Post a Comment